1.25.2017

CIMB CLICKS TERBLOKIR (TERKUNCI)

Seminggu yang lalu Internet Banking CIMB Niaga, atau lebih dikenal CIMB CLIKCS saya terkunci. Gak tau kenapa tiba-tiba terkunci, padahal saya sudah memasukkan password dengan benar.

Saya tanya CS via twitter jawabannya malah disuruh telpon Call Center, ah males beuuut.. secara no telpon Call Center mahalnya naudzubillah.. 😔
Akhirnya saya putuskan untuk ke kantor cabang aja, toh jarak kantor cabang CIMB Niaga gak terlalu jauh dari kantor saya. Berbekal buku tabungan, saya berangkat ke bank.. sampe disana ternyata gak guna juga karena solusinya gampang banget ternyata, cuma via ATM. Yaelaah.. tau gitu udah ke ATM kapan tau deh gue.. 😆😆
Buat kalian yang ngalamin kejadian kaya saya, simak caranya ya..
Ada dua cara ketika internet banking kita terkunci, yaitu yang pertama :
  • Buka web internet banking www.cimbclicks.co.id lalu klik "Lupa User ID" di halaman tersebut, seperti gambar panah dibawah ini :

  • Di halaman selanjutnya akan ada perintah untuk "klik disini" silahkan tekan dan ikuti perintahnya untuk memulihkan akun anda. Setelah semua proses selesai akan ada email pemberitahuan ke email anda mengenai USER ID RECOVERY.
  • Sampai tahap ini, silahkan login ulang akun anda.. Dan akun cimb clicks anda sudah bisa digunakan kembali.. Horraaaay! 🙌🙌
Eeeits.. tapi buat kalian yang ternyata gak berhasil dengan cara pertama, tenang.. masih ada cara kedua. Ini cara terakhir yang saya jamin pasti berhasil.. Hihi
Karena saya sendiri juga gak berhasil dengan cara pertama, akhirnya dengan cara kedua, CIMB CLICKS saya sekarang sudah bisa login lagi.
Caranya adalah :
  • Kita harus hapus internet banking kita dulu ke ATM, karena CS bilang satu-satunya cara jika akun kita terkunci ya hapus ulang dan daftar lagi.
  • Seperti biasa kita masukkan pin kartu kita di ATM, pilih menu "eBanking" lalu pilih "Penghapusan eBanking", pilih "CIMB Clicks".
  • Jika sudah, kembali lagi ke menu "eBanking" lalu pilih "Registrasi eBanking", pilih "CIMB Clicks", masukan 6 digit pin yang kita inginkan, klik "Proses", lalu masukkan no handphone kita, klik "OK"
  • Nanti akan keluar resi yang didalamnya sudah tertera No Kartu ATM kita, User-ID baru, dan no handphone kita. Resi ini kita simpan untuk aktivasi selanjutnya via PC/Laptop.
  • Selain itu bank juga akan mengirim sms ke no hp yang sudah terdaftar, PIN AKTIVASI untuk internet banking kita.
Sampe sini kalian silahkan makan dulu, sholat, jajan dulu, maen game dulu.. Hahaha
Nah sekarang tinggal aktivasi di PC/Laptop..
  • Silahkan buka web internet banking www.cimbclicks.co.id, lalu masukan User ID yang terdapat di kertas resi yang kita daftarkan di ATM sebelumnya (User ID ini dalam bentuk angka ya), masukkan kode captcha, klik LOGIN.

  • Kemudian masukkan Password yang kita daftarkan sebelumnya di ATM, lalu klik LOGIN.
  • Selanjutnya kita tinggal ikuti perintah untuk melengkapi semua yang diperlukan, dari username, password, dll.
  • Pada tahap akhir kita disuruh untuk memasukkan 6 digit kode aktivasi yang sudah dikirim via sms ke handphone kita. Lalu klik KIRIM.
  • Taraaa.. akhirnya selesai sudah aktivasi CIMB Clikcs kita yang terkunci.
Akhirnya saya bisa transaksi online lagi via CIMB Clicks, Hooraaay..
Buat kalian yang punya pengalaman seperti saya, bisa dicoba caranya ya. CIAO!!
Semoga bermanfaat, sampai ketemu lagi di posting selanjutnya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar