2.14.2013

Seperempat Abad!

Waktu bergulir begitu cepat..
Rasanya baru kemarin saya lulus SMA, duduk di bangku kuliah, dan menyelesaikan gelar sarjana ilmu komunikasi. Masih kekanak-kanakan, dan tinggal bersama orang tua.
Kini.. di seperempat abad ini, tidak terasa pula bahwa saya sudah memiliki suami, keluarga kecil sendiri, dan tinggal terpisah dari kedua orang tua saya. :')
Sungguh tidak terasa..
Pagi itu saya dihujani begitu banyak kecupan dari suami tercinta. Hal biasa yang dia lakukan setiap berangkat bekerja, hanya saja kali ini dia panjatkan doa. Dia bisikkan doa terbaik di telinga saya, sambil sesekali bibirnya berpindah mengecup kening saya, pipi kanan - kiri saya, dan memeluk tubuh saya dengan erat.

***
Tuhan..
Terima kasih sudah memberikan kehidupan yang bahagia ini kepadaku. Orang tua yang sangat menyayangiku, mertua yang begitu perhatian kepadaku, dan suami yang tidak pernah lupa sehari pun untuk memujiku. Alhamdulilah..
Terima kasih sudah memberikanku pendamping hidup yang sangat mencintai dan menyayangiku apa adanya, mendukung segala aktivitasku, harapanku, dan tidak pernah berhenti memberikan semangat untuk menjadi orang yang berguna, sukses di dunia dan akhirat.
Tanpa ijin dan dukungan darinya mungkin saya tidak bisa terus berkembang dan berkarya.
Semoga di seperempat abad ini, segala asa dan harapan bisa terwujud. Membahagiakan kedua orang tua, dan suami tercinta.
Aamiin.. Aamiin.. Ya robbal alamiin..

3 komentar: